Senin, 02 Desember 2013

Teknik Berburu Tupai  IV 
Waktu Tupai Mencari Makan

Apa yang saya sampaikan pada tulisan sebelumnya adalah sebuah kharakter umum dari para tupai. Ada pengecualian yang mana terdapat kawanan tupai yang berlompatan walaupun hari sudah siang. Kondisi tersebut biasanya terjadi hujan dari pagi hingga siang hari. Atau terjadi hujan lebat pada sekitar pukul 9-pukul 11. Pada saat hujan lebat tupai biasanya mengehentikan aktivitas mereka. Tak jela apa alasananya, mungkin mereka takut tergelincir. Kalau tergelincir bisa gawat, karena ada satu ekor tupai pun yang memiliki kemampuan untuk mengobati urat keseleleo apalagi patah tulang!

Lalu,  dengan kharakter 2 kali makan dalam satu hari tersebut, maka secara teoritis kawanan tupai akan semakin aktif apabila jadwal makan mereka terganggu karena faktor cuaca. Pada saat hujan misalnya. Teori ini belum saya buktikan berkali-kali. Namun pada akhir november yang lalu, saya pernah membuktikan hipotesis itu. Pada saat itu saya turun berburu di lokasi yang sebenarnya bukan habitat terbaik para tupai. Ceritanya saya mengamati bahwa sehari sebelumnya terjadi hujan lebat dari subuh hingga pukul 10 pagi. Tepat jam 10 saya sudah berada di tepian lokasi di areal perkebunan seberang jalan ampera pontianak. Dan walaupun saya hanya turun di areal tepian pematang dalam waktu hanya 40an menit, saya bisa menemukan 4-5 ekor tupai yang sedang beraktivitas. 3 ekor berhasil saya lumpuhkan dan saya bawa pulang. Padahal pada situasi yang normal, pukul 10 para tupai sudah turun pohon dan mencari lokasi untuk bobok siang.


Saya juga berhipotesis apabila pada sore hari turun hujan hingga malam, maka pada pagi hari kesempatan untuk bertemu kawanan tupai akan semakin besar. Namun, hipotesis ini belum pernah saya buktikan dan belum pernah saya tanyakan pada para ahli penembak tupai di Kota Pontianak. Logika sederhanyanya mengapa lebih banyak kawanan tupai adalah karena mereka tak bisa mencari makan pada sore hari. Sehingga pada saat pagi hari keseokan harinya, tupai akan semakin agresif karena perut yang lebih lapar. Hal ini tidak berlaku pada areal berburu di daerah Padang.  Di daerah ini pada malam hari, kawanan tupai mungkin masih bisa mendapatkan makanan dengan muda. Karena di daerah Padang akan sangat banyak warung makan padang yang buka 24 jam!

Bagi rekan-rekan yang ingin membaca postingan tentang berburu tupai silahkan klik link di bawah ini:

Kumpulan Artikel Berburu Tupai

Tidak ada komentar:

Posting Komentar