Kayaknya seru kalau bikin kejuaraan menembak senapan angin di pontianak. Tapi siapa yang akan menyelenggarakannya? Perbakin kalbar tampaknya juga vakum dalam kepengurusan. Jadi penting juga untuk membuat klub hunting dan shooting dipontianak.
Memang pembentukan klub ini menjadi srarting point untuk menyelenggarakan kejuaraan menembak. Oke akan kita dirikan dalam waktu dekat. Nama lama yang sempat macet perintisannya akan kita gunakan saja; PSHC. Pontianak Shooting and Hunting Club. Lalu setelah berdiri mau ngapain?
Setelah berdiri kita bangun lapangan tembak. Setelah lapangan tembak cukup ideal baru kita selenggarakan kejuaraan. Nah, kejuaraan menembak ini belum pernah dilakukan dipontianak. Ntah bagaimana cara melaksanakannya.
Seharian googling dapat beberapa pengetahuan.
- kejuaraan menembak dipisah antara senapan pompa dan gas.
- senapan pompa dan gas juga dipisah antara visir dan teleskop.
- untuk sasaran menembak ada pilihan menggunakan kertas target atau metal siluet.
- jarak tembak juga dibedakan antara senapan pompa, senapan gas, penggunaan visir dan penggunaan teleskop. Pilihannya, 10 m, 20, 25 dan 30 meter.
- posisi menembak bisa diatur tiarap, jongkok, berdiri atau kombinasi ke tiganya.
- Pesertanya bisa perorangan atau beregu.
Nah, tentu sangat merepotkan. Biar tidak terlalu repot, untuk pertamakali mkn bisa digelar kejuaraan menembak metal shiluet menggunakan teleskop. Namun dipisah antara pompa dan gas serta jenis tele yang digunakan. Soalnya rata-rata para penembak di kota pontianak sudah menggunakan teleskop. Trus perlombaannya Perseorangan saja.
Yang belum dapat pengetahuannya adalah sistem penilaian dan sistem kompetisi. Apakah penilainnya menggunakan point.lalu point terbaik diadu lagi dengan sistem kompetisi atau bagaimana ya? Mungkin ada yang bisa bantu? Call me: 085245186277.
Dimana alamatnya bos
BalasHapus